Senin, 11 November 2019

Tadi Malam Saya Mimpi


Tadi malam saya mimpi. Tiba-tiba ada di sebuah daerah dataran tinggi. Tampak ada danau besar dengan air yang menaik seperti akan tsunami.

Dalam mimpi itu, saya didatangi almarhum bapak saya. Dia mengajak saya untuk berjalan menelusuri jalan dengan berkelok dan tiba di sebuah jalan besar.

Di jalan itu, saya coba ajak almarhum untuk berjalan ke arah yang beda karena saya merasa tahu tentang jalur menuju rumah. Almarhum bilang: "Atuh kadinya mah muter deui. Hayu ngilu bae."

Dan saya pun mengiyakan. Hanya beberapa langkah langsung sudah tiba depan rumah. Kemudian almarhum masuk rumah dan tidak kembali lagi. Saya terbangun karena terdengar suara adzan shubuh.

Duh, sudah lama tidak memimpikan almarhum bapak dan almarhumah ibu. Semoga keberkahan dan ampunan Allah Ta'ala terlimpah kepada orangtua saya. Alfatihah maash-Shalawat.

Dengan mimpi itu saya teringat bahwa sudah sekira dua atau tiga tahun saya tidak ziarah pada makam kedua orangtua. Kedua orangtua saya dimakamkan di Kampung Gadog dan Kampung Babakan Caringin, Samarang, Kabupaten Garut.

Semoga saja nanti, suatu saat ada rezeki dan waktu yang pas untuk ziarah ke makam kedua orangtua saya. *** (ahmad sahidin)